DAERAHOLAHRAGASULUTUncategorized

Dramatis, Putri Santos Pobundayan Raih Peringkat Ketiga Karang Taruna Cup Tungoi Satu

GOINFO.ID, SPORT -Tim Sepakbola Putri Santos Pobundayan (Kotamobagu) sukses meraih juara ke tiga setelah menaklukkan Putri Syaloom Pusian (Bolmong) lewat drama adu tendangan finalti pada Turnamen Sepakbola Putri Karang Taruna Cup Tungoi Satu Tahun 2023, Jumat 8/10/2023.

Pertandingan antara kedua tim papan atas di BMR ini harus berakhir dengan adu tos tosan setelah dalam waktu normal kedua tim bermain imbang 1-1.

Sejak menit awal, Pertandingan perebutan tempat ketiga yang dipimpin wasit utama Agung Imban ini berlangsung cukup seru. Tercatat beberapa kali dua tim saling jual beli serangan untuk mencetak gol.

Di menit awal babak pertama Putri Santos Pobundayan yang di motori Amanda Makalalag nyaris mencetak gol namun sepakannya masih menyamping di tiang gawang Putri Syaloom Pusian.

Keasyikan menyerang Putri Santos lengah akan pertahanannya, Aurel Mapasa yang lolos dari hadangan pemain bertahan Santos mampu merobek jala gawang Putri Santos. Skor 1-0 untuk Putri Syaloom Pusian dan skor ini bertahan hingga turun minum.

Memasuki waktu jedah, Kedua tim saling meningkatkan tempo permainan. Duet Amanda Makalalag dan Anisa Mokodompit sering membuat pertahanan Putri Syaloom kocar kacir. Sebaliknya Aurel Mapasa sering lepas dari pengawalan pemain bertahan Santos namun peluangnya gagal di konversi menjadi gol.

Menit ke 15 nasib apes di alami Putri Syaloom. Adalah penyerang mungil energik Putri Santos Anisa Mokodompit yang membuyarkan impian Tim Putri Syaloom meraih podium ketiga.

Anisa Mokodompit yang tampil cukup impresif mampu menyamakan kedudukan setelah tendangan kerasnya tak mampu di hadang penjaga gawang Putri Syaloom.

Ratusan suporter Putri Santos pun bergemuruh menyambut gol Anisa.Skorpun berubah menjadi 1-1 dan skor ini bertahan hingga berakhirnya babak kedua. Dengan hasil ini pertandingan pun di lanjutkan dengan adu finalti.

Dibabak adu finalti, Dewi fortuna rupanya berpihak kepada tim besutan Reflin Buntuan ini. Dari tujuh eksekutor  3 penendang masing masing Anisa Mokodompit, Amanda Makalalag dan Yulin Mamonto sukses menjalankan tugasnya dengan baik. Sedangkan Putri Syaloom hanya mampu mencetak gol lewat kaki Aurel Mapasa dan candra. Skorpun berakhir dengan agregat 4-3 (1-1) untuk Putri Santos.

Dengan kemenangan ini, Tim Putri Santos Pobundayan di pastikan meraih tempat ketiga Turnamen Sepakbola Putri Karang Taruna cup Tungoi satu tahun 2023.

Ditemui usai laga, Pelatih kepala Putri Santos Reflin Buntuan mengaku puas akan perjuangan anak asuhnya. ” Alhamdulillah meski kelelahan karena padatnya jadwal pertandingan namun anak anak mampu membuktikan bahwa mereka layak raih juara ketiga.

Ini semua tak lepas dari kerja sama antar pemain dan dukungan penuh suporter yang selalu setia memberikan suport kepada Putri Santos, Terima kasih anak anak kalian luar biasa, “Ucap Coach RB panggilan akrabnya.

Sementara itu Partai Puncak antara Putri Gayuda Kopandakan dua versus Magic Yondog Motoboi besar akan digelar Sabtu 11 Nopember 2023 di lapangan yang sama*

Editor : Asnan Kobandaha

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button