KOTAMOBAGU, Goinfo.id — Jumat (22/4/) bertempat di lapangan Boki Hotinimbang Kel. Kotamobagu Kec. Kotamobagu Barat, Polres Kotamobagu melaksanakan Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Samrat Tahun 2022.
Kapolres Kotamobagu AKBP Irham Halid, SIK menjadi inspektur Apel yang dihadiri oleh forum komunikasi pimpinan daerah (Forkopimda) Kota Kotamobagu dengan pasukan peserta apel antara lain Kodim 1030 Bolmong, Brimob, Dishub, Sat Pol PP, Dinkes, Jasa Raharja, PLN, Basarnas, BPBD, BPBD, Senkom, pemuda GMIBM, PMI, GP ansor serta Pramuka Saka Bhayangkara.
Apel Gelar Pasukan ini menandai akan dilaksanakannya operasi “Ketupat Samrat 2022” Yang dimulai tanggal 28 April sampai 9 Mei 2022.
Tema apel gelar pasukan operasi Ketupat Samrat 2022 yakni “Wujud sinergi Polri dengan Instansi terkait untuk menjamin masyarakat aman dan sehat dalam perayaan Idul Fitri 1443 Hijriah”.
Dalam kegiatan Operasi ini, personil Polres Kotamobagu akan disebar di titik-titik pengamanan seperti Masjid, pusat-pusat keramaian, pusat perbelanjaan, dan rekreasi. Selain itu akan dibangun pos pengamanan, pos pelayanan dan pos terpadu yang diawaki personil Polres, TNI dan instansi terkait lainnya.
“Mudah-mudahan dengan kegiatan operasi Ketupat Samrat 2022 ini bisa memberikan dampak terhadap situasi kondusif di wilayah hukum Polres Kotamobagu, sehingga masyarakat yang akan melaksanakan mudik, masyarakat yang akan melaksanakan perayaan Idul Fitri 1443 Hijriah tahun 2022 ini bisa melaksanakanya dengan baik lancar dan tentunya dengan aman” Ujar Kapolres kepada awak media.