BOALEMODAERAH

Pemda Boalemo Dukung Penuh Program Sekolah Penggerak

BOALEMO, Goinfo.id — Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo menerima kunjungan kerja Kepala Lembaga Penjamin Mutu Pendidikan (LMPM) Provinsi Gorontalo Drs.Amin Nusi,M.Pd.

Kunjungan Kepala LMPM itu dalam rangka audiens terkait persiapan pelaksanaan program sekolah Penggerak diterima langsung oleh Bupati Boalemo, Ir. H. Anas Jusuf,M.Si., dirumah Dinas Bupati, Selasa (11/01/2022).

Program Sekolah Penggerak ini adalah terobosan kemendikbudristek,dengan tujuan untuk memfocuskan sistem pendidikan kepada masing-masing siswa.

Hal ini disampaikan, Bupati Boalemo, Ir. H. Anas Jusuf,M.Si., dihadapan Kepala LMPM Provinsi Gorontalo.

Kata Anas, demi terciptanya inovasi anak didik Pemerintah Daerah sangat mendukung program Sekolah Penggerak.

“Pemerintah Daerah sangat mendukung Program Sekolah Penggerak ini karena program ini sangatlah bermanfaat karena akan menciptakan inovasi pembelajaran dan dampakanya dapat meningkatkan kualitas pada anak didik,”ujarnya.

Akhir kata dirinya berharap agar anak didik lulusan dari Sekolah Penggerak akan lebih siap berhadapan dengan sekolah yang ada diseluruh Indonesia.

“Atas nama Pemerintah Daerah saya berharap kedepan peserta didik lulusan dari Sekolah Penggerak, akan lebih siap berkompetisi dan bersaing dengan Sekolah-sekolah yang ada diseluruh Indonesia,”beber Bupati Anas. (*)

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button