BOALEMODAERAH

Pj. Bupati Hendriwan Hadiri Rakornas Keuangan Daerah Tahun 2022

BOALEMO, Goinfo.id — Direktorat Jenderal Bina Keuangan Daerah menggelar Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Keuangan Daerah Tahun 2022, Kamis (02/06/2022).

Kegiatan yang berlangsung di Hotel Bidakara, dihadiri langsung oleh Penjabat Bupati Boalemo, Dr. Drs. Hendriwan, M.Si., sekaligus menjadi narasumber di kegiatan yang bertajuk “Percepatan Realisasi APBD dan Peningkatan Penggunaan Produksi Dalam Negeri”.

Saat dihubungi Via WhatsApp, Penjabat Bupati Boalemo, Dr. Drs. Hendriwan, M.Si., yang juga sebagai Direktur Pendapatan Daerah Kementerian Dalam Negeri, mengatakan Provinsi Gorontalo mendapatkan penghargaan PAD tertinggi.

“Alhamdulillah, Provinsi Gorontalo mendapatkan penghargaan realisasi Pendapatan dan Realisasi Pendapatan Asli Daerah tertinggi,”ungkapnya.

Hendriwan melanjutkan, meskipun Kabupaten Boalemo belum mendapatkan penghargaan ini, berarti ada yang harus kita perbaiki lagi.

“Meskipun Kabupaten Boalemo belum masuk dalam penghargaan ini, setidaknya ini merupakan upaya kita untuk terus memperbaiki anggaran yang ada,”sambungnya.

Terakhir dirinya berharap kepada seluruh OPD untuk lebih memaksimalkan dan meningkatkan kinerja agar lebih baik lagi.

“Saya berharap kepada seluruh OPD agar lebih memaksimalkan serta meningkatkan kinerja, melaksanakan kegiatan dan anggaran dengan baik untuk capaian target yang telah ditetapkan dalam Rencana Pembangunan Daerah 2022,”bebernya. (Red)

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button