BOALEMO

Sekda Boalemo Saksikan Penandatanganan Perjanjian Kinerja PKB Tahun 2021

GORONTALO ( Boalemo) Goinfo.id– Pemerintah Daerah Boalemo diwakili Sekertaris Daerah (Sekda) Boalemo, Sherman Moridu hadiri kegiatan Penandatanganan Perjanjian Kinerja PKB Tahun 2021.

Kegiatan yang bertempat di Aula PPKBP3A turut di hadiri OPD dilingkungan Pemerintah Daerah antara lain Kadis PPKBL3A bersama Staf serta OPD lainnya. Rabu ( 10/03/2021)

Dikesempatan tersebut, mewakili Pemerintah Daerah Sherman menjelaskan sekelumit sejarah terkait awal mula PPKBL3A dari waktu ke waktu.

Menurut Sherman, program ini asal mulanya dari Keinginan besar Iwan Bokings saat menjadi Bupati Boalemo dalam membantu pemerintah menjalankan program yang dapat mensejahterakan dan memakmurkan Rakyat Boalemo sehingga lahirlah BKKBN dan sekarang di kenal dengan PPKBL3A.

Kata Sherman, Program yang dilakukan oleh Bupati Iwan Bokings waktu itu memberikan kontribusi yang nyata bagi masyarakat dengan program posdaya mampu memakmurkan rakyat sehingga ini menjadi replikasi atau contoh bagi daerah lain di Provinsi Gorontalo.

Mengingat hal itu, Sherman mengajak kepada seluruh pemangku kepentingan selalu meningkatkan kinerja dan kompetensi diri sebagai abdi negara dan abdi masyarakat memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat

“Masih banyak diluar sana yang mengalami Stunting, ODGJ, orang yang berkebutuhan khusus, PMKS pun masih banyak dan ini perlu kita perhatikan dan di seriusi bersama” Ungkap Sherman.

Olehnya, Sherman mendorong kepada ASN agar mengoptimalkan seluruh kinerja dengan baik terutama Tim Keluarga Berencana (KB) yang pastinya peran serta fungsinya dibutuhkan dalam masyarakat. (Agus)

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button