
GORONTALO, (Boalemo), Goinfo.ID – Pemerintah Daerah Kabupaten Boalemo, sambangi Desa Limbatihu, Kecamatan Paguyaman Pantai, untuk menyerahkan bantuan bagi korban yang rumahnya tertimpah musibah kebakaran.
Penyerahan bantuan tersebut diserahkan langsung oleh Plt Bupati Boalemo, Anas Jusuf kepada Sutarman Dai yang terkena musibah, Rabu (20/01/2020).
Pemerintah Daerah sangat merasa prihatin dengan musibah kebakaran ini, pasalnya di awal tahun 2021 ini Kabupaten Boalemo, mengalami musibah 3 kebakaran rumah dan yang ini sudah yang ke 4 kalinya.
Hal ini diungkapkan Plt Bupati Boalemo, Anas Jusuf, pada saat memberikan bantuan kepada korban kebakaran.
“4 Rumah yang mengalami musibah kebakaran ini terjadi akibat aliran Listri. Untuk itu masyarakat agar berhati-hati dengan aliran listrik itu, Sambungan Listrik agar di cek dan jangan menyambungkan listrik dari rumah-kerumah” Jelasnya.
Lanjut Anas, Hal seperti ini sangatlah berbahaya yang akan menyebabkan terjadinya kebakaran. Apabila ada masyarakat yang menyambungkan listrik harus menggunakan kabel yang ber SNI karena kabel tersebut sangat tahan terhadap panas.
Tak hanya itu, kata Anas Pemerintah Kabupaten Boalemo, telah membuka donasi bagi masyarakat yang akan membantu meringankan beban keluarga Sutarman Dai korban yang rumahnya tertimpah musibah.
“Semoga dengan adanya donasi ini dapat meningkatkan sifat gotong royong dan saling membantu antar sesama” Tandasnya. (Wulan)