DAERAHKOTA GORONTALO

Hari Sejuta Pohon Sedunia, Karang Taruna Tunas Jaya Bagikan Bibit Pohon Untuk Masyarakat

GORONTALO, (Kota), Goinfo.ID – Tanggal 10 januari telah ditetapkan sebagai Hari Gerakan Sejuta Pohon Sedunia. Setiap tanggal ini menjadi pengingat bagi kita agar selalu memiliki kesadaran untuk melestarikan dan melakukan gerakan penyelamatan pohon di sekitar kita.

Memperingati Hari sejuta pohon sedunia Karang Taruna Tunas Jaya, Kelurahan Dembe II, melaksanakan kegiatan menanampohon dan membagikan bibit pohon untuk masyarakat yang berlangsung di Lurah Dembe II, Minggu (10/01/2021).

Kegiatan tersebut dibuka oleh Sekretaris Camat Kota Utara, Syamsul Bakhri,SE, M.Si, serta diikuti oleh Lurah Dembe II, Sukri Pakaya, S.Ag , seluruh pengurus Forum Karang Taruna Kecamatn Kota Utara yang di ketuai oleh Idris Habibie, Karang Taruna Se – Kecamatan Kota Utara, Ketua LPM Dembe II Bapak Suyitno R. Abas serta seluruh masyarakat kelurahan Dembe II.

Pada kegiatan tersebut Ketua Karang Taruna Tunas Jaya, Marine Yustitia Syauta menyampaikan kami mendapatkan izin resmi untuk penanaman dan perawatan pohon

“Kegiatan pencanangan kali ini bertemakan “Save The Earth, Planta Tree” yaitu survey kegiatan dengan mencari lahan yang tepat dan mendapat izin resmi untuk melakukan penanaman dan perawatan pohon” Ungkapnya.

Kata Marine, Kegiatanmembagi-bagikan bibit pohon itu kami dapatkan langsung dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan Provinsi Gorontalo.

Sementara itu, Lurah Dembe II, mengharapkan kepada karang taruna agar tidak hanya melaksanakan kegiatan pperlombaan akan tetapi kegiatan yang mendukungprogram unggulan Pemerintah Kelurahan. Tutupnya.  (Iren)

Show More

Related Articles

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button